🎂🎉 PROMO ANNIVERSARY BEE KE-15TH, DISKON HINGGA 20%
Logo Bee Web

Mengenal dan Mengetahui Sejarah Akuntansi

Menjalankan bisnis tanpa akuntansi memang sangat sulit. Namun dalam mempelajari akuntansi Anda bisa memulai dengan membaca sejarah akuntansi berikut ini
Penulis: Farhan Anggara
Kategori:
Dipublish Tgl: Friday, 20 November 2020

Sejarah Akuntansi - Pernahkah terbesit di pikiran Anda mengenai asal usul dari akuntansi? Saat ini hal yang menjadi patokan dalam masalah keuangan di sebuah bisnis adalah ilmu akuntansi. Sudah dipastikan pada usaha Anda selalu melibatkan karyawan yang minimal tahu tentang akuntansi. Namun disini kami akan membeberkan tentang sejarah akuntansi secara lengkap mulai dari sejarah di Indonesia, hingga sejarah dari luar negeri.

Sejarah Akuntansi di Dunia

sejarah akuntansi

Penemu Teori Akuntansi, Luca Paciolo (Sumber: Google.com)

Menurut sejarahnya, penemu pertama teori akuntansi di dunia muncul pertama kali pada tahun 1494. Yang mana pada saat itu ada seorang matematikawan bernama Luca Paciolo yang berhasil menemukan metode pembukuan atau pencatatan keuangan dengan model berpasangan.

Saat itu, buku yang dicetak oleh matematikawan sekaligus pemuka agama ini diberi nama atau judul Summa De Arithmetica Proportioni et Proportionita. Isi dari buku tersebut adalah metode pembelajaran atau cara mengelola keuangan yang dibuat secara khusus untuk para usahawan di zaman itu.

Pada saat awal kemunculan akuntansi, masih belum diberi nama pada saat itu tetapi disebut dengan istilah Sistem Pembukuan Berpasangan. Mulanya muncul sistem ini ditemukan pertama kali di Eropa Barat. Sebab memang dari sanalah si penemu pertama menyebarluaskan sebagai pembelajaran kepada para pelaku bisnis.

Seiring waktu yang terus berjalan, sistem atau metode pembukuan berpasangan ini telah mulai banyak dikenal di banyak negara-negara besar yang lainnya. Bahkan negara-negara seperti Amerika Serikat juga menggunakan nama yang berbeda. Di Amerika sistem pembukuan tersebut dikenal dengan sistem Anglo Saxon.

Sejarah Akuntansi di Indonesia

Ilmu akuntansi di Indonesia muncul pertama kali pada abad 1642, yang dimana pada saat itu, masyarakat tradisional telah mengenal pencatatan keuangan termasuk perhitungan laba rugi. Kemampuan ini kemudian dibawa oleh pedagang-pedagang luar negeri yang memang menjual barang dagangannya di Indonesia.

Negara yang dianggap pertama kali mengenal konsep akuntansi adalah negara Belanda, Spanyol, dan Portugis. Menurut kabarnya negara-negara ini mendapatkan ilmu pengetahuan tentang akuntansi tersebut dari sejarah Romawi pada abad sebelumnya.

Perkembangan Akuntansi Di Indonesia

sejarah akuntansi

Perkembangan Akuntansi di Indonesia (Sumber: Google.com)

Sejak saat itu, teori dan ilmu akuntansi mulai berkembang di Indonesia. Bahkan pada tahun 1952, banyak perguruan tinggi mulai memberikan pengajarannya kepada mahasiswa. Yang mana pada saat itu masih satu universitas saja yang mengajarkannya yaitu Universitas Indonesia.

Pada tanggal 17 Oktober 1957 Ikatan Akuntan Indonesia atau IAI resmi didirikan di aula Universitas Indonesia untuk mendukung dan membimbing perkembangan akuntansi serta mempertinggi mutu pendidikan akuntan.

Walaupun demikian, dalam perkembangannya sudah mulai banyak perguruan lain yang juga mengampu disiplin ilmu akuntansi, baik kampus negeri maupun yang masih berstatus perguruan tinggi swasta.

Sejarah Akuntansi Syariah

Menurut analisa dari para ahli, ketika manusia sudah mulai menganal uang sebagai alat pembayaran, banyak orang sudah menemukan berbagai cara untuk mencatat keluar masuknya uang, timbulnya utang piutang atau lain sebagainya.

Konon bangsa Romawi tengah mengalami kesulitan menggunakan angka-angka romawi biasa saat mencatat segala transaksi-transaksi keuangan mereka, lalu pada akhirnya mereka menggunakan angka seperti arab yang saat itu sudah digunakan di Mesir.

Awal abad 15, pembukuan yang saat itu masih menggunakan angka-angka arab berkembang dengan baik di Italia, berjalan dengan penemuan sistem pembukuan yang lengkap. Sistem baru itu disebut sebagai pembukuan berpasangan, dan akhirnya diperkenalkan secara lisan di italia oleh para pedagang Arab.

Dasar hukum dalam akutansi syariah tentu saja berdasar pada kita suci Al Quran sebagai pedoman utama umat islam. Selain itu ada ijma atau kesepakatan ulama, Qiyas atau persamaan suatu kejadian tertentu, Uruf atau kebiasaan dan adat serta Sunah Nabawiyyah. Kaidah Akuntansi syariah memiliki karakteristik yang dapat dibedakan antara syariah dengan akuntansi konvensional.

Sejarah Akuntansi Syariah di Indonesia

Saat masa penyebaran islam banyak menyebabkan penggunaan angka arab (angka nol) meluas di berbagai penjuru dunia. Kala itu para umat islam mendorong kewajiban melakukan mencatat non tunai untuk peduli terhadap sebuah pencatatan transaksi di kalangan umat. Hal ini mendorong kerjasama yang cukup baik. Begitu pula kewajiban dalam membayar zakat telah mendorong pemerintah islam membuat laporan keuangan periodic Baitul Mall, selain itu juga mendorong perdagangan Muslim menklarifikasikan hartanya sesuai ketentuan zakat dan membayar zakatnya apabila telah mencapai nisabnya. Maka dari itu peran akuntan disini sangat penting dalam pengambilan keputusan tepat terkait dengan kekayaan pemerintah dan perdagangan.

Saat pertama kali didirikan antara tahun 1940-an di Pakistan dan mesir, Bank Islam atau di Indonesia biasa disebut dengan Bank Syariah menunjukan perkembangan yang cukup pesat.

Sejarah Akuntansi Manajemen

Akuntansi manajemen memiliki inti akuntansi biaya yang dikembangkan di negara USA mulai akhir abad ke 19 dan awalan abad 20. Pada tahap pertama perkembangannya yaitu sampai dengan tahun 1914, akuntansi manajemen berpatokan pada ketentuan biaya produk dengan penelusuran profitabilitas produk yang secara individual dan menggunakan informasi tersebut dalam mengambil keputusan strategis bagi para pemilik atau pemimpin perusahaan dan pemakai intern yang lainnya.

Selanjutnya pada tahun 1925, dengan dibesarkannya pasar modal di negara USA, hampir seluruh pelaku usaha menggunakan metode akuntansi manajemen untuk menghasilkan informasi untuk pemakai intern kemudian diberhentikan dan dialihkan dengan penentuan cost persediaan (inventory costing).

Baca Juga: Pengertian dan Fungsi COGS (Cost of Good Sold) Manufactured

Trend Yang Menyebabkan Perubahan Akuntansi Manajemen

Pengetahuan tentang akuntansi manajemen belum sampai disitu saja, tetapi ada beberapa trend yang menyebabkan perubahan akuntansi manajemen, adalah sebagai berikut:

1. Kemajuan Teknologi Informasi

Dengan adanya kemajuan teknologi informasi hingga sekarang, manajemen mampu memproduksi produk yang tidak pernah terduga sebelumnya, dan dengan mudahnya dapat memperoleh informasi yang diperlukan untuk para pengusaha yang tengah menjalankan bisnisnya. Dilain sisi, akuntan manajemen dapat melakukan rekayasa informasi yang ketika sebelumnya tidak mungkin dilaksanakan dengan cara yang manual.

2. Implementasi Just-in time (JIT) Manufacturing

Melalui implementasi filosofi ini, perusahaan hanya bisa memproduksi atas dasar permintaan, serta tanpa adanya pemanfaatkan tersedianya persediaan dan tanpa menanggung biaya persediaan. Setiap operasi hanya memproduksi guna untuk memenuhi permintaan dari operasi yang akan datang. Oleh karenanya, JIT adalah sebuah usaha untuk mengurangi waktu penyimpanan, serta memiliki dampak signifikan terhadap tingkat sediaan, tata letak pabrik dan penyediaan jasa pendukung.

Sejarah Singkat Akuntansi

Akuntansi pertama ditemukan oleh seorang matematikawan bernama Luca Paciolo pada tahun 1494, dengan metode yang pertama kali diperkenalkan adalah metode pencatatan keuangan model berpasangan.

Di abad ke 19, Amerika Serikat mulai mempatenkan teori Anglo Saxon 2 menjadi teori yang lebih komprehensif atau juga disebut dengan istilah Teori accounting dan ini yang dianggap asal muasal lahirnya teori akuntasi modern.

Meskipun telah lama akrab dengan sistem pencatatan keuangan, seperti banyak belajar dari pedagang, namun ilmu tersebut benar-benar digunakan pada 1642. Bahkan bukti sejarah yang telah ada ini, akuntansi telah digunakan di Indonesia pada tahun 1747.

Banner Beeaccounting Software untuk Mempermudah Laporan Akuntansi

Demikian informasi ini kami berikan, diharapkan mampu memberikan manfaat kepada para pembaca dalam mempelajari ilmu akuntansi untuk bisnisnya. Terima kasih.

Artikel Terkait

Pengertian Jurnal Penutup, Fungsi, dan Komponen yang Harus Ada
Sebagai pelaku bisnis, mungkin ada beberapa dari Anda yang masih belum memaksimalkan salah satu instrumen, seperti jurnal penutup. Beberapa pebisnis
Baca Juga
5 Contoh Nota Kontan dan Penjelasannya Lengkap
Nota kontan adalah dokumen yang digunakan untuk mencatat transaksi pembayaran tunai antara penjual dan pembeli. Dalam bisnis, contoh nota kontan
Baca Juga
Laporan Arus Kas: Pengertian, Contoh dan Cara Membuatnya
Laporan arus kas adalah laporan yang menampilkan serangkaian pendapatan dan pengeluaran yang dilakukan perusahaan dalam satu periode akuntansi. Laporan ini
Baca Juga
Neraca Perdagangan: Faktor Pengaruh & Dampaknya pada Bisnis
Dalam era globalisasi ini, ekonomi suatu negara tidak lagi beroperasi secara terisolasi. Salah satu aspek yang penting dalam menjaga keseimbangan
Baca Juga
Pengertian dan Manfaat Software Akuntansi Untuk Bisnis
Sebelum kita membahas software akuntansi, akan lebih baik kita mengenal terlebih dahulu apa itu akuntansi dan akuntan dan apa manfaat
Baca Juga
Mengenal Software Akuntansi Manufaktur dan Peran Pentingnya
Bisnis manufaktur di Indonesia yang biasanya orang sebut dengan pabrik memiliki sistem yang besar dan hilir-mudik perputaran modal yang tinggi.
Baca Juga

Artikel Populer

Lingkungan Bisnis: Pengertian, Ciri, Faktor & Contohnya
Apa itu lingkungan bisnis? Lingkungan bisnis adalah seluruh faktor yang mempengaruhi operasi dan keberhasilan usaha, baik faktor internal maupun eksternal.
Baca Juga
Model AIDA: Pengertian, Kelebihan dan Contohnya
Apakah Anda pernah mendengar tentang konsep Marketing AIDA dalam pemasaran? Dengan menggunakan model ini, Anda dapat meningkatkan perhatian, minat, keinginan,
Baca Juga
Berbagai Contoh Proposal Bisnis Lengkap dengan Rinciannya
Proposal bisnis merupakan suatu rencana bisnis yang ditulis dalam bentuk dokumen. Pelaku bisnis perlu membuat proposal bisnis sebelum memulai suatu
Baca Juga
Contoh Matriks SWOT, Pengertian dan Strategi Penerapannya
Matriks SWOT berfungsi sebagai alat atau metode analisa peluang atau ancaman dalam bisnis, dengan analisis ini pebisnis lebih waspada dan
Baca Juga
Jenis dan Contoh Pelayanan Prima di Berbagai Bidang Usaha
Pelayanan prima atau service excellent merupakan rangkaian tindakan yang diberikan untuk memberikan layanan kepada pelanggan secara maksimal agar mereka mendapat
Baca Juga
Apple to Apple Artinya Perbandingan, Ini Penjelasannya
Mungkin Anda pernah mendengar istilah apple to apple dan bertanya-tanya apa sebenarnya maknanya. Istilah apple to apple artinya sendiri sering
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu