🎉 MEI-RIAH Datang Lagi! PSemua plugin bisa pilih, diskon s.d. 20%! Sampai 22 Mei aja!
Logo Bee Web

10 Faktor Keberhasilan Usaha yang Wajib Pebisnis Tahu

Penulis:
Lutfatul Malihah
Kategori:
Terbit: Monday, 19 May 2025
Diperbarui: Monday, 19 May 2025
Daftar Isi

Memulai usaha memang bukan perkara mudah. Anda mungkin sudah punya ide brilian, modal yang cukup, bahkan semangat yang menggebu. Tapi sayangnya, belum tahu apa saja faktor keberhasilan usaha yang bisa mendukung sukses atau tidaknya usaha Anda.

Sadar atau tidak, berhasilnya sebuah usaha bukan hanya strategi pemasaran atau modal semata, tetapi juga mencakup hal-hal mendasar yang sering kali diabaikan. Oleh karena itu, mari kita pelajari faktor-faktor yang dapat mendukung keberhasilan usaha Anda pada artikel berikut ini!.

1. Punya Mindset Growth (Mentalitas Bertumbuh)

Faktor yang paling utama pendukung keberhasilan usaha adalah punya mindset growth atau mentalitas untuk terus bertumbuh. Tanpa mindset ini pebisnis akan mudah merasa puas dengan apa yang telah dicapai, enggan belajar hal baru, dan cepat menyerah.

Endingnya apa? Bisnisnya stagnan dan yang paling buruk adalah bangkrut, karena tidak bisa bersaing dan bertahan di tengah dunia usaha yang dinamis yang terus berubah setiap waktunya. Punya bisnis bukan berarti hanya berjualan saja, akan ada banyak rintangan silih berganti harus yang Anda hadapi, entah itu kompetitor, perubahan trend pasar, atau masalah internal.

Dengan mentalitas bertumbuh, Anda akan melihat setiap kegagalan sebagai pelajaran, setiap kritik sebagai bahan evaluasi, dan setiap perubahan sebagai peluang baru.

BACA JUGA: 10 Karakteristik Wirausaha, Apakah Anda Termasuk?

2. Manajemen Waktu yang Disiplin

Faktor keberhasilan usaha selanjutnya adalah disiplin waktu. Banyak pebisnis merasa sibuk, tapi sebenarnya tidak produktif. Ini seringkali terjadi karena tidak adanya pengaturan waktu yang jelas.

Sebagai pemilik usaha, Anda harus mampu membedakan dengan jelas, mana prioritas dan mana yang bisa ditunda. Selain itu, Anda juga harus mampu membagi waktu untuk operasional, pemasaran, pengembangan diri, hingga waktu istirahat.

Ingat, waktu adalah aset yang tidak bisa dibeli kembali. Pebisnis yang bisa memanfaatkannya dengan bijak akan lebih cepat berkembang dibanding mereka yang masih suka menunda-nunda.

3. Manajemen Keuangan yang Rapi

Pernah melihat bisnis yang lagi rame-ramenya malah tutup karena bangkut? Kok bisa? Pasti, salah satu penyebabnya adalah tidak punya manajemen keuangan yang rapi. Kelihatannya saja rame, omset gede. Tapi nyatanya ZONK!. Omset penjualan lari entah kemana, bisnis pun pelan-pelan tenggelam.

Biasanya hal ini terjadi karena kebiasaan mencampur uang pribadi dan usaha, tidak mencatat pengeluaran kecil, atau tidak tahu persis berapa keuntungan bersih tiap bulan. Terlihat sepele tapi dampaknya GEDE. Karena itu, manajemen usaha jadi faktor keberhasilan usaha yang tidak boleh diabaikan.

Nah, agar manajemen keuangan Anda lebih tertata, gunakanlah aplikasi pembukuan keuangan usaha seperti Beecloud. Cukup dengan langganan mulai dari ratusan ribu rupiah per bulan, Anda sudah bisa mencatat pemasukan dan pengeluaran, memantau stok barang, membuat laporan keuangan otomatis, hingga menganalisis kinerja bisnis dalam satu klik.

Beecloud juga cocok banget untuk pelaku UMKM, fiturnya lengkap, mudah digunakan, dan yang paling penting adalah membantu Anda melihat kondisi keuangan usaha secara real-time, kapanpun dan dimanapun!. Klik banner di bawah dan dapatkan gratis uji coba sekarang juga!

Beecloud, Solusi Pembukuan Praktis, Bantu Bisnis Scale Up Sampai Go Internasional

4. Kemampuan untuk Mendengarkan

Faktor keberhasilan usaha selanjutnya adalah mampu untuk mendengarkan, mendengarkan apa? Mendengarkan keluhan pelanggan, mendengarkan permintaan pelanggan dan sejenisnya.

Banyak pelaku usaha terlalu sibuk bicara, tapi lupa mendengarkan. Padahal, mendengarkan pelanggan bahkan tim internal bisa memberikan insight luar biasa yang tak bisa Anda temukan di buku atau internet.

Dari keluhan pelanggan, Anda bisa tahu apa yang harus diperbaiki. Dari masukan tim, Anda bisa tahu proses mana yang perlu disempurnakan. Kemampuan mendengarkan adalah ciri khas pemimpin bisnis yang terbuka dan rendah hati. Dua sifat penting untuk sukses jangka panjang.

5. Fleksibel dan Adaptif

Seperti yang sudah kita singgung beberapa kali pada pembahasan di atas, dunia bisnis selalu berubah, karena itu faktor keberhasilan usahanya adalah bersifat fleksibel dan adaptif. Strategi yang Anda gunakan saat ini belum tentu relevan besok.

Pebisnis yang kaku dengan cara lama akan sulit bertahan menghadapi perubahan pasar, teknologi, maupun perilaku konsumen. Sementara mereka yang adaptif justru bisa menjadikan perubahan sebagai peluang untuk tumbuh lebih besar.

Ingat, kata Charles Darwin:

“Bukan spesies paling kuat yang bisa bertahan, bukan juga yang paling pintar, tapi yang paling responsif terhadap perubahan”, Begitu juga dengan bisnis.

6. Berkomitmen Tinggi pada Nilai dan Integritas

Tidak hanya itu saja, faktor keberhasilan usaha juga dapat dipengaruhi oleh komitmen Anda terhadap nilai dan integritas. Kepercayaan adalah modal terbesar dalam bisnis. Dan kepercayaan itu lahir dari nilai dan integritas.

Pebisnis yang menjunjung kejujuran, konsisten dalam pelayanan, dan tidak mudah tergoda jalan pintas akan lebih dihormati dan dipercaya pelanggan maupun mitra.

Sekali Anda melanggar nilai, reputasi bisnis bisa hancur seketika. Tapi kalau Anda teguh pada prinsip, bisnis Anda akan punya fondasi kuat untuk jangka panjang.

7. Punya Manajemen Risiko yang Matang

Selain itu, faktor keberhasilan usaha juga dapat dipengaruhi karena kesiapakan sebuah bisnis dalam menghadapi resiko. Setiap usaha pastinya akan menghadapi resiko. Bedanya, pebisnis yang sukses tidak menghindari risiko, tapi mampu mengelolanya dengan matang.

Mulai dari risiko keuangan, logistik, hingga risiko reputasi, semua harus punya perencanaan dan mitigasi. Bahkan usaha kecil pun perlu berpikir tentang skenario terburuk dan menyiapkan strategi cadangan. Dengan begitu, Anda tidak mudah panik saat hal tak terduga terjadi.

BACA JUGA: 10 Faktor Keberhasilan Usaha yang Wajib Pebisnis Tahu

8. Kepuasan dan Loyalitas Pelanggan

Salah satu faktor yang utama dalam pencapaian keberhasilan usaha adalah kepuasan dan loyalitas pelanggan. Pelanggan yang puas bukan hanya akan datang kembali, tapi juga akan jadi promotor gratis bagi usaha Anda.

Fokuslah bukan hanya pada penjualan, tapi pengalaman pelanggan secara keseluruhan. Mulai dari cara Anda melayani, kualitas produk, hingga kecepatan merespon keluhan. Bisnis yang mengutamakan loyalitas pelanggan akan lebih stabil dan tahan terhadap gempuran kompetitor.

9. Tim yang Solid dan Kompeten

Usaha besar tidak bisa dibanun sendirian, mereka butuh tim yang solid, kompeten, dan punya visi yang sama. Karena itulah, kompetensi dan solidnya tim tidak bisa dilewatkan sebagai salah satu faktor keberhasilan usaha.

Untuk membangun tim yang solid dan kompeten, Anda perlu membangun budaya kerja yang positif, hargai kontribusi mereka, dan pastikan komunikasi dalam tim berjalan baik. Karena seberapapun hebatnya Anda, kalau tim tidak sejalan, usaha pun akan mudah goyah.

10. Terapkan dan Pelajari Faktor Keberhasilan Usaha di Atas!

Mengetahui faktor keberhasilan usaha saja tidak cukup, Anda juga perlu menerapkannya secara konsisten. Bisnis adalah proses panjang yang penuh pembelajaran. Maka dari itu, pelajari setiap poin di atas, evaluasi mana yang belum maksimal, dan terus kembangkan kemampuan diri serta tim Anda.

Ingat, keberhasilan bukan dicapai dalam semalam, tapi lewat proses, ketekunan, dan semangat untuk terus bertumbuh. Kadang yang membuat usaha maju bukan strategi luar biasa, tapi kebiasaan kecil yang dilakukan secara konsisten.

Jika Anda bisa menerapkan 10 faktor di atas, besar kemungkinan usaha Anda akan bertumbuh lebih stabil dan disukai pelanggan, tanpa perlu gembar-gembor berlebihan.

Artikel Populer

Konsep Dasar Akuntansi: Pengertian, Contoh, dan Pentingnya
Sebagai pemula dalam dunia akuntansi, memahami konsep dasar merupakan langkah awal yang krusial. Terdapat delapan konsep dasar akuntansi yang perlu
Baca Juga
Feedback Artinya: Jenis, Fungsi, beserta Cara Mendapatkannya
Suatu istilah yang dipakai masyarakat untuk menilai aktivitas seseorang ialah umpan balik atau feedback artinya dalam bahasa Indonesia ialah umpan
Baca Juga
13 Contoh Nota Pembelian dan Cara Membuatnya Lengkap
Sedang membuka bisnis baru dan butuh contoh nota pembelian sebagai bukti transaksi dengan konsumen nanti, Anda bisa membuat sendiri dari
Baca Juga
[DOWNLOAD] Contoh Cash Flow Excel dan Template Membuatnya Gratis
Contoh cash flow excel berfungsi untuk mengonversi data-data akuntansi pada laporan laba rugi dan neraca menjadi suatu informasi mengenai pergerakan
Baca Juga
Contoh Matriks SWOT, Pengertian dan Strategi Penerapannya
Matriks SWOT berfungsi sebagai alat atau metode analisa peluang atau ancaman dalam bisnis, dengan analisis ini pebisnis lebih waspada dan
Baca Juga
11 Peluang Bisnis Properti yang Menguntungkan di Indonesia
Apakah Anda pernah bermimpi tentang memiliki bisnis yang tidak hanya memberikan keuntungan finansial, tetapi juga membuka pintu menuju dunia investasi
Baca Juga
Customer Service Software Akuntansi & Kasir Bee
Jam Operasional: senin - jumat jam 09.00 - 16.00 wib

Siap Mengubah Cara Anda Mengelola Bisnis

Sejak 2010, Bee telah berdedikasi untuk membantu Pengusaha di seluruh Indonesia dalam mengatasi tantangan laporan akuntansi dan keuangan. Kami siap mendukung kesuksesan bisnis Anda. Jangan ragu untuk menghubungi kami.
Logo Bee Web
Bee.id adalah brand dari PT BITS Miliartha, perusahaan penyedia software akuntansi terbaik dan aplikasi pembukuan usaha untuk membantu pemilik bisnis dan akuntan mengelola keuangan secara lebih cepat, mudah, dan akurat. Sebagai solusi akuntansi UMKM yang telah digunakan ribuan pengguna di seluruh Indonesia, Bee siap bantu bisnis Anda berkembang lebih efisien. Coba sekarang! Gratis Trial atau jadwalkan Demo Gratis bersama Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2025 Bee.id
magnifiercrossmenu