🌙 Ketupat Lebaran Disc. upto 20%, Pebisnis Ritel Merapat!
00
Hari
:
00
Jam
:
00
Menit
:
00
Detik
Logo Bee Web
Panduan Beecloud 3.0
Dipublish: Tuesday, 28 February 2023

Setting Hak Akses User Login Beecloud 3.0

Penulis: Risomar Arzaq
Cari Panduan Lainnya

Hallo Pebisnis

Di Beecloud 3.0 anda bisa mengatur hak akses menu apa saja yang aktif dan tidak aktif pada user yang sudah anda buat sebelumnya. Setting hak akses di sini bisa anda gunakan untuk membatasi user dalam mengakses menu, edit maupun hapus data, sehingga anda sebagai owner bisa mengatur akses apa saja yang bisa dimiliki untuk setiap user.

Baca Juga : Cara Menambahkan User Login Beecloud 3.0

Berikut merupakan langkah dan penjelasan selengkapnya terkait setting hak akses user :

  1. Cek Hak Akses user pada menu [Pengaturan] > [User] > tab User. (Contoh gambar : Hak Akses User Aar adalah Penjualan/Sale)

    Hkakses1

    Gambar 1. Hak Akses User

  2. Pilih tab Hak Akses > pilih hak akses user yang sudah dicek sebelumnya pada tab user (Contoh : Penjualan/Sale > klik icon pensil / edit untuk setting hak akses)
    Hkakses2

    Gambar 2. Edit Hak Akses

    Note : Hak Akses Owner tidak bisa diedit, dikarenakan Owner memiliki hak akses penuh atau bisa mengakses semua menu

  3. Pada Tab General ada 9 modul/menu yang bisa disetting, diantaranya :
    Hkakses3

    Gambar 3. Tab General

    • Penjualan
    • Stok
    • Pembelian
    • Produksi
    • Kas/Bank
    • Akuntansi
    • Master
    • Pengaturan
    • Akses Khusus
  4. Contoh kali ini saya akan mengatur pada modul/menu Kas/Bank supaya user yang memiliki hak akses Penjualan bisa akses Lihat Kas. Caranya pilih modul Kas/Bank > pilih dan |ON/Aktifkan| fitur Lihat Kas. Jika berhasil maka akan muncul pop up notifikasi 'Perubahan Berhasil disimpan'
    Hkakses4

    Gambar 4. Fitur Lihat Kas

    Hkakses5

    Gambar 5. Berhasil disimpan

  5. Pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan fitur-fitur lain yang ingin diaktifkan. (Contoh : Mengaktifkan juga pada fitur Penerimaan dan Transfer Kas)

    Hkakses6

    Gambar 6. Fitur Penerimaan dan Transfer Kas

  6. Untuk setting hak akses lebih detail setiap fitur bisa klik 'Selengkapnya' > Sesuaikan dengan kebutuhan hak akses yang ingin disetting. Centang/Checklist untuk mengaktifkan, unchecklist untuk menonaktifkan. (Contoh : Menonaktifkan akses Edit dan Delete pada fitur Penerimaan) > Jika sudah klik |Simpan| pada bagian bawah
    Hkakses7

    Gambar 7. Selengkapnya

    Hkakses8

    Gambar 8. Atur Hak Akses

    Hkakses9

    Gambar 9. Simpan

  7. Berikut contoh fitur dan hak akses yang sudah disetting. Jika sudah bisa klik |Simpan| 
    Hkakses10

    Gambar 10. Fitur dan Hak Akses

    Hkakses11

    Gambar 11. Simpan Hak Akses

  8. Pada Tab Laporan ada 6 modul/menu yang bisa disetting, diantaranya :
    Hkakses12

    Gambar 12. Tab Laporan

    • Penjualan
    • Stok
    • Produksi
    • Pembelian
    • Kas/Bank
    • Akuntansi
  9. Contoh kali ini saya akan mengatur pada Laporan Kas/Bank supaya user yang memiliki hak akses Penjualan bisa akses Laporan Kartu Kas dan Rekap Transfer Kas. Caranya pilih Lap. Kas/Bank > pilih dan |ON/Aktifkan| Kartu Kas dan Rekap Transfer Kas > Jika sudah bisa klik |Simpan| 
    Hkakses13

    Gambar 13. Hak Akses Laporan

    Hkakses14

    Gambar 14. Simpan Hak Akses

  10. Selesai dan Hak akses berhasil diubah. Silahkan bisa cek dengan login user yang sudah disetting hak aksesnya.

    Hkakses15

    Gambar 15. Berhasil

Panduan Terbaru

Coba Gratis

Follow Social Media Bee

Software Akuntansi Online

Beecloud merupakan software akuntansi online yang bisa mengontrol 48 cabang dari 1 tempat. Didesain khusus untuk kontrol bisnis banyak cabang
Penerimaan Hutang dipotong Biaya Admin Beecloud
Hallo Pebisnis, Sudahkah mengetahui cara input penerimaan pinjaman hutang dipotong biaya admin pada program Beecloud? Penerimaan hutang atau pinjaman dari
Baca Juga
Cara Melihat Stok Beecloud
Hallo Pebisnis, Sudahkah mengetahui cara melihat stok pada Beecloud? Pada panduan kali ini akan menunjukkan cara melihat stock tersedia dan
Baca Juga
Cara Input Barang Rusak atau Hilang Beecloud
Hallo Pebisnis, Sudahkah mengetahui cara input barang rusak atau hilang di program Beecloud? Pada panduan ini akan berbagi informasi cara
Baca Juga
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Aer Space - Jl. Karang Tinggal No.41B, Cipedes, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu