Logo Bee Web

Cara Menghitung Persen di Excel, Kalkulator dan Contohnya

Bagaimana cara menghitung persen dengan benar? Di artikel ini dibahas cara menghitung diskon persen, kenaikan, keuntungan, kerugian & bunga
Penulis: Rizal Arisona
Kategori:
Dipublish Tgl: Friday, 23 September 2022

Dalam cara menghitung persen, sering kali panduan langkah demi langkah seperti di artikel ini bisa sangat membantu. Itulah sebabnya kami menyediakan panduan yang mudah diikuti ini, lengkap bagaimana cara menghitung diskon persen, hitung persen kenaikan, kerugian dan bunga. Dilengkapi dengan contoh-contohnya, untuk membantu Anda memahaminya.

Setelah Anda memahami cara menghitungnya persentase, Anda bisa gunakan langsung untuk  menyelesaikan masalah dengan lebih mudah di bidang yang Anda kerjakan. Yuik, mari kita mulai!

Apakah yang Dimaksud dengan Persentase?

Ketika berbicara tentang persentase, penting untuk memahami dasar-dasarnya. Mari kita lihat contoh berikut.

Jika Anda memiliki berat 190 kg dan Anda ingin menurunkan 10% dari berat badan Anda, lalu berapa yang akan Anda turunkan? 19 kg.

Untuk menghitungnya, bagi 10 dengan 100 dan kalikan angka itu dengan 190.

Atau cara lain untuk menghitungnya: 10% dari 190 adalah 19. Jadi, Anda harus menurunkan 19 kg untuk mencapai penurunan berat badan 10%. Mengerti?

Bagaimana Cara Menghitung Diskon Persen di Kalkulator?

Dalam beberapa kasus, Anda mungkin ingin menghitung berapa persentase jumlah karyawan yang masuk Misalnya, katakanlah total karyawan ada 200, namun yang masuk hanya 70. Untuk mengetahui besar persentasenya, Anda akan membagi 70 dengan 200. Jawabannya adalah 0,35 atau 35%.

= (Jumlah bagian ÷ Jumlah seluruh) x 100%
= (70 ÷ 200) x 100%
= 35%

Cara Hitung Persentase Kehadiran

Contoh Menghitung Persentase Kehadiran Karyawan

Atau jika menggunakan kalkulator sebagai berikut

Cara Hitung Prosentase Di Kalkulator

Cara Hitung Berapa Persen di Kalkulator

Cara Menghitung Persen di Excel atau Google Sheet

Jika Anda ingin menghitung persen lebih mudah, bisa gunakan aplikasi Microsoft Excel atau Google Sheet untuk versi onlinenya.

Contoh soalnya seperti berikut ini :

Di perusahaan Toko Jaya Abadi, telah ditentukan target per masing-masing produknya. Tim Admin harus membuat laporan pencapaian targetnya.

Rumus Hitung Persentase Di Excel

Contoh Cara Hitung Persentase Target di Excel atua Google Sheet

Anda bisa gunakan rumus :

% Pencapaian = Omset ÷ Target
% Pencapaian = Rp. 15.239.150 ÷ Rp. 15.000.000
% Pencapaian = 101,59%

Contoh lain misalnya, jika Anda ingin menghitung berapa jumlah 20% dari 80 barang, Anda akan mengalikan 80 dengan 20%. Jawabannya, dalam hal ini adalah 16.

= Persentase x angka
= 20% x 80
= 16

Rumus Menghitung Nilai dari Persentase di Excel atau Google Sheet

Rumus Menghitung Nilai dari Persentase di Excel atau Google Sheet

Jika menggunakan kalkulator, Anda bisa ketikkan 0,2 x 80.

0,2 adalah nilai desimal dari 20%.

Cara Hitung Persen Dengan Kalkulator

Cara Menghitung Persentase Menggunakan Kalkulator

Cara Menghitung Diskon Persen

Ketika Anda berbelanja dan melihat tanda yang bertuliskan "diskon 30%", mungkin sulit untuk mengetahui berapa banyak uang yang akan Anda hemat. Tapi jangan khawatir, kami di sini untuk membantu.

Bc Hitung Diskon Pakai Software

Yang perlu Anda lakukan adalah mengambil harga asli dan membaginya dengan 100, lalu kalikan angka itu dengan persentase diskon. Jadi, jika suatu barang awalnya Rp. 100.000, dan didiskon 30%, Anda akan membagi Rp. 100.000 dengan 100 akan mendapatkan Rp. 1.000, lalu kalikan dengan 30 untuk mendapatkan Rp. 30.000.

= (Harga awal ÷ 100) x persentase diskon
= (100.000 ÷ 100) x 30
= 30.000

Menghitung Nilai Diskon Dari Prosentase

Cara Mengetahui Uang yang Dihemat dari % Diskon

Ini berarti item tersebut didiskon sebesar Rp. 30.000, menghasilkan harga akhir Rp. 70.000. Cukup mudah, bukan?

Contoh Soal Menghitung Persentase Keuntungan

Misalkan Anda seorang pemilik bisnis, dan Anda ingin mengetahui berapa banyak keuntungan yang Anda hasilkan bulan lalu. Bagaimana cara Anda menghitungnya?

Nah, ini cukup sederhana. Anda cukup mengambil total pendapatan Anda dan mengurangi total pengeluaran Anda. Kemudian, bagi angka itu dengan total pendapatan Anda, dan kalikan dengan 100 untuk mendapatkan persentase keuntungan Anda.

Misalnya, katakanlah total pendapatan Anda adalah Rp. 100.000.000, dan total pengeluaran Anda adalah Rp. 60.000.000. Keuntungan Anda adalah Rp. 40.000.000 (Rp. 100.000.000 - Rp. 60.000.000), dan persentase keuntungan Anda adalah 40% (Rp. 40.000.000 / Rp. 100.000.000).

Keuntungan = ((Pendapatan - Pengeluaran) ÷ Pendapatan) x 100
Keuntungan = ((100.000.000 - 60.000.000) ÷ 100.000.000) x 100
Keuntungan = (40.000.000 ÷ 100.000.000) x 100
Keuntungan = 0,4 x 100
Keuntungan = 40%

Rumus Hitung Keuntungan Pendapatan

Rumus Hitung Persentase Keuntungan Bisnis

Contoh Soal Hitung Persentase Kerugian

Dalam bagian ini, kita akan melihat bagaimana menyelesaikan masalah persentase penurunan.

Bc Analisa Prosentase Keuntungan Bisnis Pakai Beecloud

Untuk memulainya, mari kita lihat contoh soal :

Budi membeli mobil dengan harga Rp 350.000.000. Selang 1 tahun Budi menjual mobilnya dan laku Rp. 300.000.000. Berapa persen kerugiannya Budi?

Penyelesaian soal
Harga pembelian = Rp. 350.000.000
Harga jual = Rp. 300.000.000
Rugi = Harga beli - harga jual
Rugi = Rp. 350.000.000 - Rp. 300.000.000
= Rp. 50.000.000

% kerugian = Nilai rugi ÷ Harga beli x 100%
% kerugian = Rp. 50.000.000 ÷ Rp. 350.000.000 x 100%= 14,28%

Jadi kerugian yang diderita Budi sebesar 14,28%

Contoh Rumus Hitung Kerugian

Contoh Penghitungan Persentase Kerugian

Contoh Soal Menghitung Persen Kenaikan

Mari kita lihat sebuah contoh. Bulan Agustus 2022 Anda memperoleh omset sebesar Rp. 140.000.000, lalu di bulan September 2022 omset Anda senilai Rp. 200.000.000. Berapa persentase kenaikan omset Anda?

Untuk menghitungnya, yang perlu Anda lakukan adalah mengurangi omset bulan September dengan bulan Agustus lalu hasilnya dibagi dengan omset bulan Agustus, terakhir dikali angka 100.

Jika dijelaskan detail seperti ini :

% Kenaikan = ((Omset September - Omset Agustus) ÷ Omset Agustus) x 100
% Kenaikan = ((200.000.000 - 140.000.000) ÷ 140.000.000) x 100
% Kenaikan = (60.000.000 ÷ 140.000.000) x 100
% Kenaikan = 0,4285 x 100
% Kenaikan = 42,85%

Hitung Persentase Kenaikan Omset

Rumus Hitung Persentase Kenaikan Omset

Atau Anda bisa pelajari selengkapnya di sini

Contoh Menghitung Persen Keuntungan Bunga Deposito

Dalam hal menghitung persentase, pada awalnya mungkin sedikit rumit untuk dipahami. Tetapi, begitu Anda memahami dasar-dasarnya, ini adalah keterampilan yang dapat Anda gunakan dalam dunia kerja.

Misalnya, katakanlah perusahaan Anda memiliki deposito di bank sebesar Rp. 100.000.000 untuk jangka waktu 6 bulan. Lalu, suku bunga deposito yang ditetapkan adalah sebesar 6% dengan pengurangan pajak sebesar 20%. Berapa total deposito (termasuk keuntungan) yang Anda peroleh setelah 6 bulan?

Diketahui :
Modal = Rp. 100.000.000
Bunga = 6%
Tenor = 6 bulan

= (Jumlah Modal x Suku Bunga x Jumlah Tenor) ÷ 365 hari
= (Rp. 100.000.000 x 6% x 180 hari) ÷ 365 hari
= Rp. 1.080.000.000 ÷ 365 hari
= Rp. 2.958.904

Rumus Hitung Keuntungan Deposito

Cara Menghitung Keuntungan Deposito dari Bunga 6%

Kemudian dipotong dengan pajak sebesar 20%, maka..

= Keuntungan Bunga Deposito x Tarif Pajak
= Rp. 2.958.904 x 20%
= Rp. 591.780

Setelah menghitung potongan pajak, terakhir pendapatan deposit dikurangi pajak, sebagai berikut :

= Jumlah Setoran + (Keuntungan Bunga Deposito - Jumlah Pajak Deposito)
= Rp. 100.000.000 + (Rp 2.958.904 - Rp. 591.780)
= Rp. 100.000.000 + Rp. 2.367.124
= Rp. 102.367.124

Jadi, total pendapatan Anda dari deposito setelah enam bulan adalah Rp. 102.367.124

Selamat! Anda telah selesai membaca posting blog ini tentang cara menghitung persentase beserta contohnya. Kami yakin bahwa Anda sekarang menemukan persentase jauh lebih tidak menakutkan dan membingungkan. Anda sekarang dapat menyelesaikan perhitungan ini secara akurat, cepat dan mudah.

Hindari Sikap-Sikap Ini Jika Ingin Usaha Anda Berkembang!
Tak peduli seberapa besar visi dan misi Anda dalam membangun usaha, beberapa sikap yang buruk bisa menghambat berjalannya usaha, bahkan
Baca Juga
Cara Menentukan Segmentasi Pasar Berdasarkan Tipenya
Cara menentukan segmentasi pasar adalah kegiatan usaha yang membagi target pasar ke dalam beberapa kelompok lebih kecil sehingga lebih mudah
Baca Juga
Cara Berbisnis Pemula dan Rekomendasi Usaha
Ingin tahu cara berbisnis pemula dan memulai bisnis dengan sukses? Bagi para pemula yang ingin memulai bisnis, tidak perlu khawatir.
Baca Juga
29 Ide Jualan Makanan Online yang Laris Manis
Dalam dunia digital yang terus berkembang, ide jualan makanan online telah menjadi tren yang sangat menarik dan relevan. Masyarakat kini
Baca Juga
Rahasia Posting di Marketplace Facebook Agar Laris Manis
Siapa yang tidak tergiur dengan online shop dijaman serba digital ini. Kemudahan berbelanja dapat dilakukan dari rumah. Dengan kualitas yang
Baca Juga
Ketahui Pentingnya Nota Penjualan dan Cara Mudah Membuatnya
Pernahkah kalian melakukan pembelian kemudian mendapatkan kertas yang bertuliskan barang apa saja yang kita beli? Kertas yang sering kita sebut
Baca Juga
Customer Service Bee

148rb+ Pengusaha Sudah Pakai Bee

"Operasional makin lancar, bisnis terkontrol dan mudah discale-up"
Hubungi Tim Bee sekarang untuk konsultasi GRATIS
Logo Bee Web
Software Akuntansi & Kasir No. 2 di Indonesia. Memudahkan Pemilik Bisnis dan Akuntan untuk mengerjakan dan menganalisa keuangan lebih cepat, mudah, dan akurat. Gratis Trial atau Demo Gratis dengan Tim Bee.
Jam Operasional
Senin - Jumat, 09:00 - 16:00 WIB
Sabtu, Minggu dan Tgl Merah LIBUR
Chat via WA
Alamat Kantor
Surabaya: Jl. Klampis Jaya 29J, SurabayaBandung: Ruang 59 - Jl. Surya Sumantri No.59, Sukawarna, Bandung
Jakarta: Jl. Mampang Prapatan VIII No. 3B, Jakarta Selatan (Sementara Tutup)
Copyright © 2024 Bee.id
magnifiercrossmenu